Wednesday 4 February 2009

panduan penggunaan Blender

PANDUAN PEMAKAIAN
BLENDER
MODEL: EBR100
• Gelas kaca 1,25 liter.
• 4 setelan kecepatan: pulse , off, low, high.
• Dengan kemampuan pemecah es yang tinggi.
• Motor berkekuatan 450 Watt.
• Kecepatan pulse untuk pengaturan jalan /berhenti yang cepat demi penghalusan yang tepat.
• Pisau dari baja tahan karat, dapat dilepas untuk dibersihkan.
• Dengan tempat kabel dan alas penahan tumpahan.
• Dudukan motor tahan karat.
• Konsumsi listrik 450 W.


Petunjuk Keamanan yang Penting



Sebelum mulai menggunakan blender,
bacalah petunjuk pemakaian ini dengan
seksama.

1. Jangan lupa mencabut steker dari stopkontaknya saat blender selesai digunakan, saat memasang aksesori, saat membersihkan blender atau bila terjadi gangguan.
Matikan blender sebelum mencabut steker. Cabut steker dengan menarik steker, bukan kabelnya.
2. Untuk melindungi anak-anak dari bahaya peralatan listrik, jangan membiarkan mereka berada dekat blender tanpa diawasi. Demikian juga halnya saat memilih lokasi untuk blender, pilihlah yang tidak dapat dijangkau anak-anak. Pastikan kabel blender tidak terjulur dari tempat blender dipasang.
3. Periksalah blender dan kabel secara teratur kalau-kalau ada kerusakan. Bila
ditemukan kerusakan, jangan menggunakan blender.
4. Jangan memperbaiki sendiri blender anda, hubungi agen servis resmi untuk perbaikan.
5. Karena alasan keamanan, kabel listrik yang putus atau rusak hanya boleh diganti dengan kabel yang sama dari pabrik atau agen servis resmi.
6. Jauhkan blender dan kabel dari panas, cahaya matahari langsung, embun, benda tajam dan sejenisnya.
7. Jangan meninggalkan blender tanpa dijaga! Matikan blender bila tidak digunakan, walaupun hanya untuk
sesaat.
8. Hanya gunakan aksesori asli.
9. Jangan menggunakan blender di luar ruangan.
10. Dalam keadaan bagaimanapun, jangan sampai blender terendam atau terkena air atau cairan lain. Jangan menggunakan blender bila tangan Anda basah atau lembap.
11. Bila blender menjadi lembap atau basah, segera lepaskan steker dari stopkontak. Jangan menyentuh air /bagian yang basah tersebut.
12. Gunakan blender hanya untuk tujuan yang seharusnya.

Petunjuk Keamanan Blender

1. Gunakan blender hanya dengan pengawasan orang dewasa.
2. Jangan mengutak-utik tombol pengaman.
3. Jangan melepaskan tutup saat blender sedang bekerja.
4. Saat blender sedang bekerja, jauhkan tangan dan benda-benda lain dari gelas
blender.
5. Perhatian: Pisau pemotong blender amat tajam. Berhati-hatilah saat menggunakan
blender dan saat membersihkan pisau.
6. Jangan memasukkan cairan bertemperatur lebih dari 60°C ke dalam gelas blender.
7. Jangan mengoperasikan blender dalam keadaan kosong.


DAFTAR KOMPONEN
1. Pisau pemotong
2. Rumah motor
3. Tombol pengatur kecepatan
4. Lubang kabel
5. Lubang pengisian pada tutup
6. Tutup
7. Gelas blender (Carafe)
8. Tombol pengaman
9. Plat penutup (dengan pin)
10. Ring penyekat



Pengoperasian


1. Sebelum menyalakan blender, pastikan tombol berada pada posisi “O” dan steker belum terpasang pada stopkontak.
2. Periksa gelas blender. Pisau, plastik penutup dan sekatnya harus terpasang
dengan urutan yang benar. Lihat “Komponen-komponen Blender”.
3. Pasang gelas blender pada rumah motor. Posisi gelas blender adalah sedemikian
rupa sehingga plat tutup yang transparan berada di atas tombol pengaman di tepi
rumah motor yang berwarna krom.
4. Pasang steker pada soket listrik yang baik.
5. Tuangkan bahan yang akan diolah ke dalam gelas blender dan pasang tutupnya. Gelas blender harus berada pada posisi kokoh saat blender bekerja.
6. Untuk adukan konstan (modus kontinu): Untuk bekerja pada tingkat 1 atau 2,
putar tombol selektor ke posisi yang diinginkan:
Tingkat 1 = putaran rendah
Tingkat 2 = putaran tinggi
Putar selektor ke posisi “O” untuk mematikan blender.
7. Untuk modus terputus-putus (menggunakan blender dengan jeda
antara operasi) , putar tombol ke posisi “O”. Tombol akan tertahan pada posisi
tersebut dan blender berhenti bekerja.Lalu putar tombol ke posisi “P”. Agar
blender terus bekerja, tombol harus ditahan pada posisi tersebut selama
waktu yang diinginkan. Bila dilepas, tombol akan kembali ke posisi “O”.
8. Sebelum blender disimpan, gulung kabelnya pada lubang kabel pada badan
motor.

Merawat Blender


Membersihkan blender

Selalu lepaskan komponen blender setelah dipakai. Cuci dan keringkan semua bagian
gelas blender.

Peringatan:

Lepaskan steker dari stopkontak sebelum melepaskan komponen-komponen
blender!
Semua komponen gelas blender dapat dicuci pada rak paling atas mesin cuci
listrik.
Setelah dicuci dan dikeringkan, gelas blender harus dipasang kembali dengan
sekat (gasket) berada antara blok pisau dan dasar gelas. Lihat “Komponen-komponen
Blender”.
Tiap kali sebelum pemakaian, pisau harus terpasang kuat pada gelas blender.
Bersihkan permukaan luar rumah motor dengan lap lembap.

HAL PENTING MENGENAI SAKLAR
PENGAMAN

Blender serbaguna ini dilengkapi dengan saklar pengaman agar motor tidak dapat
bekerja bila gelas blender tidak dipasang (untuk menghindari cedera).
Saat gelas blender dipasang, pin pengaman pada plat penutup transparan akan menekan
saklar pengaman pada rumah motor.
Kemudian blender bisa bekerja. Bila pin pengaman tidak menekan saklar pengaman
dengan baik, motor tidak dapat bekerja. Hal ini dapat terjadi misalnya saat posisi ring penutup yang transparan bergeser saat dibersihkan.
Pastikan pin pengaman berada pada posisi yang benar. Untuk pengguna yang memakai
tangan kanan, pin pengaman harus berada di bawah pegangan gelas blender.

No comments:

Post a Comment